Trending

Banjarbaru Raih Pengakuan Nasional, Wali Kota Lisa Hadiri Deklarasi UHC 2026

PRESTASI: Wali Kota Banjarbaru, Hj. Erna Lisa Halaby, saat menerima penghargaan Universal Health Coverage (UHC) kategori Madya - Foto Dok Istimewa

RILISKALIMANTAN.COM, JAKARTA – Kota Banjarbaru kembali menegaskan posisinya sebagai daerah dengan komitmen kuat terhadap pembangunan sektor kesehatan. Hal tersebut ditandai dengan kehadiran Wali Kota Banjarbaru, Hj. Erna Lisa Halaby, dalam Deklarasi dan Pencanangan Universal Health Coverage (UHC) serta Pemberian Penghargaan Pemerintah Daerah Tahun 2026 di Ballroom JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (27/1/2026).

Forum nasional yang dihadiri Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat Republik Indonesia, Muhaimin Iskandar, serta para kepala daerah se-Indonesia itu menjadi panggung apresiasi bagi daerah yang berhasil melampaui target cakupan kepesertaan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) minimal 95 persen dari total penduduk.

Dalam kesempatan tersebut, Kota Banjarbaru meraih predikat Pemerintah Daerah kategori Madya dalam pencapaian Universal Health Coverage. Capaian ini menandai peningkatan satu tingkat dibandingkan tahun sebelumnya, sekaligus memperkuat reputasi Banjarbaru sebagai daerah yang konsisten memperluas akses layanan kesehatan bagi warganya.

Wali Kota Banjarbaru, Hj. Erna Lisa Halaby, menegaskan bahwa pencapaian UHC bukan semata prestasi administratif, melainkan refleksi komitmen pemerintah daerah dalam menjamin hak dasar masyarakat.

“Pencapaian UHC ini bukan sekadar mengejar penghargaan, tetapi manifestasi dari janji pemerintah untuk memastikan tidak ada lagi warga Banjarbaru yang kesulitan mengakses layanan kesehatan atau medis karena kendala biaya,” ujarnya.

Menurutnya, Pemerintah Kota Banjarbaru akan terus memperkuat kebijakan dan program kesehatan guna memastikan seluruh masyarakat memperoleh perlindungan yang berkelanjutan dan berkualitas.

Dengan capaian tersebut, Banjarbaru semakin mengukuhkan diri sebagai salah satu daerah yang progresif dalam pembangunan kesehatan, sejalan dengan agenda nasional menuju sistem jaminan kesehatan yang inklusif dan berkeadilan.

Penulis: H. Faidur

Lebih baru Lebih lama