![]() |
| BARISAN: Kapolres Balangan, AKBP Dr. Yulianor Abdi, memantau kesiapan personel dalam menjalankan Operasi Zebra Intan 2025 - Foto Dok Istimewa |
RILISKALIMANTAN.COM, KALSEL – Polres Balangan resmi menggelar apel kesiapan Operasi Zebra Intan 2025 yang dipimpin Kapolres Balangan AKBP Dr. Yulianor Abdi, S.H., S.I.K., M.H., di Lapangan Mapolres Balangan, Senin (17/11/2025). Apel tersebut menjadi sarana pengecekan akhir sebelum operasi berlangsung, baik dari sisi kesiapan personel maupun kelengkapan peralatan di lapangan.
Apel ini diikuti jajaran Forkopimda Balangan, pejabat utama Polres, kapolsek di berbagai wilayah, serta pasukan gabungan lintas instansi yang akan terlibat dalam pelaksanaan operasi. Kapolres menegaskan bahwa koordinasi dengan unsur pendukung seperti TNI, Pemerintah Daerah, hingga mitra kamtibmas menjadi bagian penting untuk memastikan operasi berjalan efektif.
Dalam pelaksanaannya, Polres Balangan menurunkan 25 personel yang akan bertugas selama 14 hari, mulai 17 hingga 30 November 2025. Pendekatan operasi berfokus pada langkah edukatif, persuasif, dan humanis dalam menertibkan pengguna jalan.
“Operasi ini kami laksanakan untuk meningkatkan kepatuhan berlalu lintas, sekaligus menekan angka kecelakaan. Pada 2023 terdapat 14 kasus kecelakaan, dan pada 2024 turun menjadi 11 kasus. Kami ingin tren penurunan ini terus berlanjut,” kata Kapolres.
Kapolres juga menyampaikan bahwa pelaksanaan Operasi Zebra Intan 2025 menjadi bagian dari rangkaian persiapan keamanan jelang Operasi Lilin 2025, sehingga penguatan stabilitas kamseltibcarlantas menjadi prioritas utama.
Dengan mengusung tema “Terwujudnya Kamseltibcarlantas yang Aman, Nyaman, dan Selamat Menjelang Pelaksanaan Ops Lilin 2025”, operasi ini diharapkan mampu meningkatkan disiplin masyarakat serta menciptakan kondisi lalu lintas yang lebih tertib dan aman di Kabupaten Balangan.
Penulis: Mardiana

