Trending

Tumbuhkan Kesadaran Berlalu Lintas Sejak Dini, Samsat Pelaihari Gelar Sosialisasi SALUD di SD Negeri Damar Lima

 

GENERASI TERTIB: SALUD tanamkan kesadaran tertib lalu lintas lewat cara menyenangkan -Foto dok Jasa Raharja
 

RILISKALIMANTAN.COM, KALSEL - Penanggung Jawab Samsat Pelaihari bersama Polres Tanah Laut dan Dinas Perhubungan Kabupaten Tanah Laut menggelar kegiatan Sosialisasi Sadar Lalu Lintas Usia Dini (SALUD) di UPTD SD Negeri Damar Lima, Kamis (30/10/2025). Kegiatan edukatif ini diikuti para siswa, guru, dan perangkat sekolah sebagai upaya menanamkan pemahaman tentang keselamatan berkendara sejak usia dini.

Dalam kegiatan tersebut, para siswa diajak mengenal berbagai rambu lalu lintas melalui permainan interaktif dan simulasi sederhana. Petugas juga menjelaskan pentingnya disiplin berlalu lintas serta peran setiap individu dalam menjaga keselamatan di jalan. Dengan pendekatan yang dikemas secara menyenangkan, edukasi ini diharapkan mampu menumbuhkan karakter tertib dan rasa tanggung jawab sejak bangku sekolah dasar.

Penanggung Jawab Samsat Pelaihari, Surya Hady Siswanto, menyampaikan bahwa kegiatan SALUD merupakan bagian dari program pembinaan masyarakat untuk menciptakan budaya tertib berlalu lintas.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin menanamkan nilai keselamatan kepada anak-anak sejak dini. Mereka adalah generasi penerus yang nantinya akan menjadi pelaku lalu lintas. Karena itu, penting bagi mereka untuk memiliki kesadaran dan disiplin di jalan raya,” ujar Surya Hady Siswanto.

Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah PT Jasa Raharja Kalimantan Selatan, Abdillah, mengapresiasi sinergi lintas instansi dalam pelaksanaan program SALUD tersebut.

“Jasa Raharja berkomitmen tidak hanya memberikan perlindungan kepada korban kecelakaan, tetapi juga aktif mendukung upaya pencegahan. Edukasi keselamatan seperti ini merupakan investasi jangka panjang untuk mewujudkan generasi yang sadar dan peduli terhadap keselamatan berlalu lintas,” jelas Abdillah.

Kegiatan SALUD ini menjadi wujud nyata kolaborasi antara PT Jasa Raharja Kantor Wilayah Kalimantan Selatan, Polres Tanah Laut, dan Dinas Perhubungan Kabupaten Tanah Laut dalam membentuk karakter tertib berlalu lintas sejak dini. Melalui edukasi berkelanjutan, diharapkan para siswa dapat menjadi agen perubahan dalam menciptakan lingkungan lalu lintas yang aman dan berbudaya keselamatan.

Sumber: Jasa Raharja

Lebih baru Lebih lama