![]() |
| TANGKAPAN LAYAR: Wali Kota Banjarbaru Hj. Erna Lisa Halaby berdialog dengan warga saat mengunjungi kediaman Nenek Saniah - Foto Dok Istimewa |
RILISKALIMANTAN.COM, KALSEL – Wali Kota Banjarbaru, Hj. Erna Lisa Halaby, melakukan kunjungan dan silaturahmi ke kediaman Nenek Saniah di RT 28 RW 09, Kelurahan Sungai Tiung, Kecamatan Cempaka, pada Senin (19/1/2026). Kunjungan tersebut menjadi wujud perhatian dan kepedulian Pemerintah Kota Banjarbaru terhadap masyarakat lanjut usia.
Kunjungan ini turut didampingi Ketua RT 28 dan Ketua RW 09 Kelurahan Sungai Tiung. Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota Banjarbaru berbincang langsung dengan Nenek Saniah untuk mendengar kondisi serta kebutuhan yang dihadapi sehari-hari.
Selain bersilaturahmi, Hj. Erna Lisa Halaby juga menyerahkan bantuan kepada Nenek Saniah. Pemerintah Kota Banjarbaru berharap bantuan yang disalurkan dapat meringankan beban hidup dan meningkatkan kesejahteraan warga lansia.
Melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, Hj. Erna Lisa Halaby menegaskan komitmen pemerintah dalam memperhatikan kesejahteraan lansia.
“Kunjungan dan silaturahmi kepada Nenek Saniah sebagai wujud perhatian dan kepedulian pemerintah kepada masyarakat lanjut usia,” tulis Hj. Erna Lisa Halaby dalam caption unggahannya.
Ia juga menyebutkan berbagai program bantuan yang terus disalurkan pemerintah kepada masyarakat. “Semoga bantuan rutin yang terus disalurkan pemerintah, seperti Bantuan RTLH (bedah rumah), PKH, BPNT, bantuan beras, serta Bantuan Lansia dari Dinas Sosial, dapat meringankan beban hidup dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat lanjut usia,” lanjutnya.
Dalam unggahan tersebut, Wali Kota Banjarbaru menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk terus hadir di tengah masyarakat.
“Pemerintah berkomitmen untuk terus hadir, peduli, dan melayani masyarakat secara berkelanjutan,” tulisnya.
Penulis: H. Faidur

