Trending

Pemko Banjarbaru Gelar Dialog Interaktif di Momen Hari Buruh Internasional

SIMBOLIS: Wali Kota Banjarbaru, H M Aditya Mufti Ariffin, melakukan pemotongan tumpeng sebagai tanda sinergitas antara pemerintah, pengusaha, dan pekerja di Kota Banjarbaru - Foto Dok mediacenter.banjarbarukota.go.id


RILISKALIMANTAN.COM, KALSEL– Pemerintah Kota (Pemko) Banjarbaru menggelar kegiatan dialog interaktif bersama perwakilan pengusaha se-Kota Banjarbaru, ketua serikat pekerja dan perwakilan para pekerja di Kota Banjarbaru, Rabu (1/5/2024) pagi, di Aula Gawi Sabarataan Pemko Banjarbaru, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

Kegiatan yang diikuti sebanyak 132 orang tersebut, dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Buruh Internasional atau May Day dengan mengusung tema “Sinergitas Pekerja, Pengusaha dan Pemerintah dalam Mewujudkan Banjarbaru Juara”.

Wali Kota Banjarbaru, H M Aditya Mufti Ariffin mengatakan, peringatan Hari Buruh Internasional adalah momentum kebersamaan antara pekerja, pengusaha dan Pemerintah untuk menuju hubungan industrial yang harmonis, dinamis dan berkeadilan.

"Kalau hubungan antara pelaku usaha dan pemerintah baik, maka akan berdampak positif peningkatan perekonomian di Indonesia," ungkapnya.


Dirinya berharap dengan peringatan Hari Buruh ini profesionalisme dan keahlian dari para pengusaha dan pekerja agar lebih ditingkatkan sehingga dapat mendukung iklim investasi yang baik.

"Kesesuaian hak dan kewajiban pekerja juga harus menjadi perhatian bersama agar kesejahteraan semua dapat terwujud," tegasnya.

“Dimana iklim yang baik untuk investasi tentunya didukung oleh kondisifitas, baik dari keamanan, hubungan antara pekerja dengan pekerja, pekerja dengan pengusaha dan pengusaha dengan pengusaha” sambungnya.

Lebih lanjut menurutnya, dengan iklim investasi dan hubungan yang baik maka percepatan pembangunan dapat tercapai.

Untuk diketahui, sebelum melakukan dialog interaktif dengan para pemangku kepentingan di jajaran Pemerintah Kota Banjarbaru, para peserta dibekali dengan dua buah materi yakni “Implementasi Hubungan Industrial di Wilayah Kota Banjarbaru” yang disampaikan oleh Indriana Wahyuni dari Diskopukmnaker Kota Banjarbaru dan “Kebijakan Pengawasan Ketenagakerjaan” yang dipaparkan narasumber dari Disnakertrans Prov. Kalsel.

Sumber: mediacenter.banjarbarukota.go.id

Lebih baru Lebih lama
Pilkada-Kota-BJB