Trending

Empat Petinggi Dirjen Kalsel Nikmati Wisata di Kotabaru

GEMBIRA: Rombongan petinggi Kemenkeu Wilayah Provinsi Kalsel menikmati wisata di Kabupaten Kotabaru - Foto Dok Mawardi


RILISKALIMANTAN.COM, KALSEL– Pemkab Kotabaru menyambut kedatangan jajaran Petinggi Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Wilayah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) pada, Rabu (01/05/24).

Penyambutan yang dikemas dalam bentuk ramah tamah itu dipimpin Bupati Kotabaru, H Sayed Jafar, di obyek wisata Jetsky Teluk Mesjid Kecamatan Pulau laut Timur. 

Adapun jajaran Kemenkeu Provinsi Kalsel yang datang ke Kotabaru yaitu Kakanwil Dirjen Bea dan Cukai Kalsel, Kakanwil Dirjen Perbendaharaan, dan Kakanwil Dirjen Pajak serta Kakanwil Dirjen Kekayaan Negara.

Kedatangan mereka diikuti juga Ketua DPP Persatuan Bank Milik Pemerintah Daerah (Perbamida) serta jajaran pengurus Perbamida Indonesia dari Jawa Barat, Timur dan Tengah, Ketua DPW Kalsel, dan Kepala BPR Kotabaru.

Penyambutan petinggi Kemenkeu provinsi Kalsel juga dihadiri Sektetaris Daerah Kotabaru, TP. PKK Kotabaru, dan Kepala SKPD.

Bupati Kotabaru, H Sayed Jafar, merasa senang dengan kedatangan tamu dari luar daerah dan memilih Kotabaru sebagai destinasi wisata.

"Luar biasa dukungan yang telah diberikan, dimana empat Kepala Wilayah Provinsi Kalsel berkunjung ke Kabupaten Kotabaru, Mudah-mudahan ini dapat terus berkelanjutan," ungkapnya.


Kedatangan sejumlah tamu tersebut, tentunya dimanfaatkan Bupati Sayed Jafar untuk mengenalkan dan mempromosikan wisata di Kabupaten Kotabaru.

Dirinya mengungkapkan, Kotabaru mempunyai obyek wisata yang ada di gunung, yaitu gunung mamake dan bapake.

"Lalu juga ada wisata jetsky di teluk mesjid dengan wisata lautnya dan yang lebih menakjubkan adalah kita bisa melihat dari kejauhan sana, di tengah-tengah laut ada Gusung Bangau, dimana Gusung Bangau ini bisa berpindah pindah," ujarnya.

"Ditambah lagi disampingnya berdekatan dengan Pulau Manti, pulau ini juga berada di tengah laut dekat dengan wisata jetski ini, menambah keindahan panorama Gusung Bangau," lanjutnya.

Selain itu, dirinya juga menjelaskan, Kotabaru juga mempunyai wisata untuk diving dalam melihat terumbu karang baik pada kedalam 10, 20 hingga 50 meter dengan pemandu yang tidak kalah dengan Kabupaten lainnya.

Sementara itu, Kakanwil Dirjen Kekayaan Negara (DJKN) Bagian Kalimantan Selatan, Kusumawardhani mengatakan, jarannya siap menjalin sinergi dan kolaboarsi dengan Pemerintah Daerah.

"Sangat bangga dan terima kasih kepada Pemkab Kotabaru atas sambutan yang luar biasa. Kami siap berkolaborasi untuk pengelolaan aset maupun keuangan daerah," ucapnya.

Sedangkan Ketua DPP Perbamida Pusat, Sofia Nukrisnajati Atmaja menuturkan, Kabupaten Kotabaru merupakan kota tujuan wisata.

"Suatu kebanggan bisa berkunjung ke Kabupaten Kotabaru, dimana hal menarik dari Kabupaten Kotabaru adalah keramahan warganya yang patut kita contoh," bebernya.

Dalam kesempatan tersebut, turut disuguhkan dengan hiburan dan fasilitas yang bisa dinikmati seperti Jetsky, Banana Boat, Perahu Kano dan fasilitas lainnya.

Penulis: Mawardi

Lebih baru Lebih lama
Pilkada-Kota-BJB